Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengatasi masalah Touchpad (kursor) Acer Aspire E3-112

Mengatasi masalah Touchpad (kursor) Acer Aspire E3-112
Kupaskomputer.com - Beberapa produk Acer keluaran terbaru terkadang memberikan masalah berarti. Informasi yang saya dapatkan bukan asal saja, tetapi dari beberapa sumber yang saya gali dari internet.

Bahkan dari laman resmi Acer pun membahas masalah-masalah mengenai produk acer keluaran terbaru. Begitupun juga saya yang kebetulan menemui permasalahan pada notebook Acer Aspire E11 dengan tipe lengkapnya E3-112.

Masalah yang paling umum adalah touchpad pada notebook tersebut seringkali hilang atau tiba-tiba tidak berfungsi. Dari informasi yang saya gali di Internet, ternyata masalah ini terjadi karena Windows yang kita gunakan tidak orisinil. Namun saya pun tidak bisa memastikan apakah benar hal tersebut atau memang produk acer tipe ini perlu solusi yang lain? silahkan di ikuti ulasan selengkapnya dari saya dan Alhamdulilah saya mendapatkan solusi paling ampuh untuk masalah kursor pada Acer E3-112.

Sebelum membahasnya, berikut saya jabarkan spesifikasi Notebook Acer Aspire E11 selengkapnya.
  • Intel Celeron N2840 2,17Ghz
  • RAM 2GB DDR3
  • Harddisk 500GB
  • VGA Intel HD Graphic
  • Layar 11" LED
  • Bluetooth, Wifi, Card Reader, USB 3.0, HDMI, Webcam
Spesifikasi tersebut cukup bisa menjalankan Sistem operasi Windows 8.1 dengan baik. Bahkan kemampuan prosesor Intel Celeron ini lebih baik dibandingkan dengan Intel Atom. Karena memang, posisi prosesor Intel Celeron untuk menggantikan Intel Atom. 

Kembali ke permasalahan yang saya alami yaitu Touchpad atau kursor yang seringkali hilang. Berikut beberapa solusi yang mungkin bisa di terapkan. Ingat, untuk melakukan secara hati-hati kalau tidak ingin kerusakan fatal yang menanti. 

Update Driver ke Versi terbaru

Solusi ini sebenarnya tidak terlalu menjanjikan untuk menyelesaikan masalah yang dihadapi oleh touchpad Acer. Namun tidak ada salahnya bukan untuk mencoba terlebih dahulu sebelum mencari solusi yang lainnya. Untuk mendapatkan driver terbaru, silahkan buka laman resmi Acer dan cari seri acer yang kita inginkan.

1. Masuk kesitus Acer Indonesia di Acer.co.id buka Support & Driver atau langsung saja klik disini. Pilih sesuai dengan tipe Acer yang akan kita update drivernya. Contoh Acer Aspire E3-112. Urutannya adalah Notebook>Aspire>E3-112. Secara otomatis akan terbuka driver beserta gambar notebooknya berikut sistem operasi yang didukung. Disini saya mengambil sample Windows 8.1 64 bit. Untuk lebih jelasnya silahkan lihat gambar.

Mencari driver sesuai versi
Mencari driver sesuai versi

2. Untuk masalah touchpad yang seringkali hilang atau crash kemungkinan driver yang kita gunakan masih versi lama. Maka disini driver yang mesti di perbaharui adalah IO driver. Dengan melakukan update driver ini, diharapkan bisa menyelesaikan permasalahan pada touchpad Acer tersebut.
( baca : menghapus driver sampai tuntas )

Mencari driver IO Driver Acer E3-112
Mencari driver IO Driver Acer E3-112

3. Langkah selanjutnya setelah download driver IO adalah mengekstrak menggunakan WinRAR/WinZip. Atau aplikasi sejenis. Silahkan di Instal driver tersebut namun harus di ingat untuk membuang driver versi yang lama terlebih dahulu sampai bersih. Setelah itu instal driver seperti biasa dan silahkan restart notebooknya. Dan lihat apakah masalahnya masih muncul? apabila ternyata hasilnya touchpad tersebut masih saja bermasalah, silahkan lanjut ke solusi kedua.


Update BIOS ke versi paling baru

Untuk solusi kedua ini cukup beresiko. Apabila kita gagal dalam hal update BIOS, maka siap-siap mengganti notebook baru. Nah loh, cukup mengerikan? saya tidak menakut-nakuti tetapi memang demikian besar resiko update BIOS. Makanya untuk solusi kedua ini, harus diperhatikan beberapa hal berikut ini.
  • Berdoa semoga lancar (wajib) 
  • Baterai notebook dalam keadaan full (terisi penuh) atau lebih baik lagi dengan kondisi di cas. Hal ini sangat wajib. Apabila disaat melakukan proses update kemudian tiba-tiba mati, maka kerusakan akan menanti
  • Windows dalam kondisi tidak bermasalah. 
Apabila sudah mengetahui hal tersebut. Silahkan melanjutkan untuk update BIOS.

1. Download BIOS terbaru dari laman resmi Acer. Lakukan langkah yang sama seperti solusi pertama. Kemudian silahkan klik pada Tab BIOS. Download BIOS terbaru dengan memilih yang paling atas.

Download BIOS terbaru Acer
Download BIOS terbaru Acer
2. Ekstrak file yang telah di download tadi. File BIOS yang di ekstrak akan berisi satu file ber ekstensi .EXE. Kemudian silahkan copy paste ke flashdisk. Jalankan file EXE tadi seperti biasa. Secara otomatis setelah dijalankan, windows akan restart dengan sendirinya. Setelah itu proses update BIOS pun berjalan. Proses ini tidak akan memakan waktu lama, hanya beberapa menit saja.

3. Setelah selesai update BIOS maka system akan restart kembali. Kemudian Windows akan terbuka seperti biasa. Sekarang coba lihat perubahan pada Touchpadnya? apakah berhasil? saya sendiri Alhamdulilah setelah melakukan update BIOS, touchpadnya berfungsi secara normal. Kursor yang tadinya terkadang hilang, kini berfungsi seperti biasanya.

Dua solusi diatas ternyata berhasil mengatasi masalah touchpad Acer Aspire E3-112. Sampai saat ini pun kursor berfungsi dengan baik. Namun saya sendiri tidak bisa menjamin apakah akan berhasil untuk notebook lain dengan tipe yang sama, tetapi tidak ada salahnya bukan untuk mencoba? yup, minimal kita sudah berusaha daripada hanya berdiam diri dan akhirnya cuma bisa menyalahkan produk saja.