Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Reset Mengakali Password BIOS

Apakah Anda pernah ataupun sedang mengalami masalah komputer terkunci karena password BIOS yang terlupa? Tidak perlu merasa cemas. Cukup mudah untuk melewati pengamanan ini.

Mengakali Password BIOS


1. Matikan komputer Anda dan pastikan komputer Anda tidak tercolok pada steker listrik.

2. Bukalah penutup komputer. Anda butuh akses fisik ke motherboard untuk menyelesaikan prosedur ini.

3. Carilah objek metalik (yang biasanya kebanyakan berbentuk bulat) pada motherboard. Ini adalah baterai CMOS.

4. Dengan berhati-hati, cabutlah baterai CMOS tersebut. Hindari melakukan pencabutan dengan jari, dan biarkan baterai CMOS tersebut sekitar 2 menit. Langkah ini akan menghapus memori CMOS yang menyimpan password dan konfigurasi BIOS.

5. Pasanglah baterai CMOS kembali pada tempatnya, dan nyalakan komputer Anda.

6. Komputer Anda seharusnya memberikan peringatan bahwa konfigurasi CMOS tidak ditemukan. Anda bisa melakukan konfigurasi tersebut kembali ataupun melakukan konfigurasi awal. Seharusnya tidak ada masalah jika Anda melakukan konfigurasi awal.

7. Anda akan melihat bahwa password BIOS telah dihapus dan Anda bisa melakukan booting tanpa password tersebut. Anda bisa melakukan pengaturan ulang pada password BIOS dengan pergi ke konfigurasi BIOS dan mengatur password pengguna yang baru.



Tergantung pada pabrikan motherboard, Anda bisa menggunakan apa yang disebut dengan backdoor password untuk menembus masalah password ini. Cobalah untuk mencari-cari sumber dokumentasi lainnya untuk password yang memungkinkan.

Ingat, password memiliki sifat case sensitive. Dua password terakhir pada daftar AWARD BIOS menggunakan bahasa Rusia.

Jika Anda benar-benar tidak bisa menembus BIOS, biasanya pabrikan komputer dapat memberikan reset password jika Anda bisa membuktikan bahwa komputer tersebut adalah milik Anda. Layanan ini dilakukan oleh Dell, tetapi mereka biasanya memberikan layanan ini dengan beban biaya.

Terkadang, jumper reset BIOS memiliki tuas dan berwarna cerah agar dapat ditemukan. Juga, lihatlah pada penutup komputer Anda, pada bagian bawah. Jika komputer Anda adalah komputer pabrikan, maka komputer tersebut mungkin memiliki stiker kecil dengan jumper dan lokasi reset jumper.

Ketika BIOS terkunci, checksum password tersebut tersimpan pada sebuah sektor dari FlashROM, yaitu sebuah chip pada motherboard laptop dimana chip ini juga menyimpan BIOS dan pengaturan lainnya. Pada kebanyakan pabrikan, checksum ini ditampilkan setelah memasukkan sebuah password yang tidak valid ketiga kalinya. Dengan menggunakan nomor ini, sebuah password dapat dikalkulasikan. Dimana hal ini adalah alasan mengapa nomor ini ditampilkan dan hal ini juga yang dapat membuat tech support OEM dapat mengkalkulasi sebuah password. Laptop Dell menggunakan layanan ini.

Pada beberapa kasus yang jarang terjadi, baterai mungkin saja telah disolder pada motherboard dan sangat sulit untuk dicabut. Jika hal ini terjadi, Anda mungkin harus mencari jumper di dekat baterai yang menghasilkan hal yang sama jika Anda mencabut jumper tersebut. Jika Anda tidak mengetahui jumper manakah yang berfungsi, Anda bisa menguji semua jumper tersebut. Cabut kabel daya komputer, dan mulailah metode penggantian pada semua posisi jumper, ganti satu, hitung sampai sepuluh, ganti kembali, dan cobalah jumper lainnya. Setelah mengganti semua posisi jumper, colok kembali suplai daya, dan nyalakan komputer. Anda bisa merusak komputer Anda dengan prosedur ini jika Anda tidak berhati-hati.

Beberapa notebook seperti ThinkPad IBM ‘dipaksa’ agar tidak berfungsi ketika password BIOS diatur ulang.

Jangan sembarang mencabut jumper pada motherboard. Pastikan Anda tahu dimana letak dan posisi jumper tersebut untuk berjaga-jaga apabila suatu hal terjadi, Anda bisa mengaturnya seperti semula.

Jika Anda menyalakan komputer Anda dan komputer Anda berbunyi aneh, Anda harus menghubungi vendor, pabrikan, ataupun teknisi komputer untuk memperbaikinya.

Posting Komentar untuk "Cara Reset Mengakali Password BIOS"